PERJUANGAN I GUSTI KETUT JELANTIK MELAWAN PENJAJAH BELANDA


SURYANTI/SI III/A


            I Gusti Ketut Jelantik, terlahir di desa Tukadmungga pada  tahun 1850. Beliau adalah generasi ke IX dalam silsilah keturunan Ki Gusti Anglurah Panji Sakti. Pada usia 25 tahun, I Gusti Ketut Jelantik ditinggal wafat oleh ayahandanya, I Gusti Ketut Banjar, yang pernah menjabat Sedahan Agung semasih Bali di bawah raja I Gusti Made Karang.
Ibunya, Gusti Biang Kompyang Keramas berasal dari Banjar Penataran desa Buleleng, setelah menjanda diambil sebagai isteri oleh I Gusti Bagus Jelantik, yang tidak lain adalah kakak kandung I Gusti Ketut Banjar almarhum. I Gusti Bagus Jelantik waktu itu sebagai Punggawa Penarukan (1860-1880) yang kemudian merangkap jabatan sebagai Patih Kerajaan Buleleng (1872-1887). Mereka tinggal di Puri

PERANG SIPIL DI LAOS


DIZI PAPILA PERTIWI/ 1505117029/ SAT/ A

Satu- satunya partai politik yang diakui oleh negara Laos adalah Partai Revolusioner Rakyat Laos (LPRP). Kepala Negara di Laos adalah seorang presiden yang ditentukan oleh parlemen untuk masa jabatan 5 tahun.Kepala pemerintahannya adalah seorang perdana mentri yang ditunjuk oleh presiden dengan persetujuan dari parlemen. Kebijakan pemerintahan ditentukan oleh partai melalui 9 anggota yang sangat berkuasa Poltibiro dan 49 anggota komite pusat. Keputusan pemerintah yang penting ditentukan Dewan Menteri.
Laos juga menganut konstitusi baru sejak tahun 1991. Pada tahun berikutnya, pemilu diadakan untuk 85 kursi baru majelis nasional yang anggotanya dipilih secara rahasia. Parlemen tunggal ini kemudian diperluas sejak pemilu 1997 menjadi 99 anggota , menyetujui semua hukum baru,

SISTEM PEMERINTAHAN PADA MASA SULTAN AGUNG ANJOKROKUSUMO


TITIN ARTIKA/16B/SIII

Pada masa pemerintahan Sultan AgungAnjokrokusumo sistem pemerintahan  ditandai oleh ekspedisi dan peperangan yang kesemuannya dalam rangka politik ekspansi yang diwarisinya dari ayahnya.Berbagai penaklukkan dan pertempuran pertama Sultan Agung anjokrokusumo setelah pengangkatannya terjadiantara 1613-1619M, diawali dengan serangan militer atas sebuah aksi perampokan ke ujung Timur Jawa pada tahun 1614M hinggakemudian dilanjutkan berbagai penaklukan di Wirasaba, Lasem, Pasuruan, Tuban, Surabaya, hingga ia bertekad untuk menaklukkan Batavia. Aksi-aksi Ekspansike Ujung Timur Jawa, 1614Raja ketiga kerajaan Islam Mataram yakni Sultan Agug anjokrokusumo tidak segera mengikuti jejak ayahnya.Peperangan terhadap Surabaya dilajutkannya, akan  tetapi dengan cara lain. Sebelum tahun 1620 tidak ada petunjuk dilancarkannya serangan langsung terhadap Surabaya, yang jelas ialah petunjuk dilancarkannya serangkaian seranganterhadap sekutu-sekutu atau jajahan Surabaya yang sebagian sangatberhasil.

SEJARAH KONFLIK MASYARAKAT PATTANI DAN PEMERINTAH THAILAND ( 1979 M – 2005 M )

Aisyah Nur Hanifah / SAT / 15A

Negara Thailand merupakan salah satu negara di kawasan Asia Tenggara yang memiliki populasi sekitar 65 juta orang. Sebelumnya, pada tahun 1939, Thailand dikenal dengan nama Siam. Namun, Thailand juga merupakan salah satu negara yang memiliki sejarah atas kekerasan dan pemberontakan, yang didalamnya terdapat pemberontakan yang dilakukan oleh gerakan – gerakan Saparatisme dari Provinsi Pattani, yaitu merupakan salah satu provinsi yang terdapat di Negara Thailand. Timbulnya Saparitisme di Thailand ketika itu disebabkan telah terjadinya kebijakan asimilasi dari segi linguistik dan kebudayaan.

Sejarah dan perkembangannya Komunisme di negara Vietnam


Cifta ayu olisstiowati/15B/sat

A.    Timbulnya Gerakan Komunis Vietnam
Berbicara Mengenai Gerakan Komunis Di Indocina Lebih Banyak Mengemukakan Gerakan Komunis Vietnam. Sebab Justru Gerakan Komunis Vietnam Dengan Viet Minhnya Merupakan Inti Kekuatan Dari Gerakan-Gerakan Komunis Yang Asa Dalam Berjuang Untuk Memperoleh Kemerdekaan. Dilihat Dari Segi Konsepsi Dan Ajarannya, Sebagian Besar Memberikan Penilaian Bahwa Gerakan Komunis Itu Mengandung Unsur-Unsur Tetapi Di Balik Propaganda Yang Manis Itu Sebetulnya Tersembunyi Maksud Dan Tujuan Tertentu. Dalam Pahamnya Kaum Komunis Harus Dapat Membentuk Suatu Pemerintahan Yang Berdasarkan Kepada Paham Komunisme Dan Sekaligus Sebagai Negara Komunis.